Memotret Makanan, Trend Baru Akibat Teknologi

Siapa yang suka memotret sebelum makan? Mungkin banyak dari kalian yang suka melakukan itu. Sebelumnya, sudah pernah membaca tulisan saya tentang food photography? Iya memang perkembangan jaman dan teknologi membuat gadget kita makin keren. Handphone dilengkapi dengan kamera yang keren dengan berbagai macam fitur ketajaman, warna dan bahkan filter yang beraneka ragam. Tak jarang juga saya menemui orang yang mengalungi kamera mirrorless yang saya pun tidak tahu apakah mereka paham betul tentang fotografi atau cuma hanya mengikuti tren.


Iya, saya ingin membahas bagaimana food photography ini adalah sebuah tren yang keren. Kenapa keren? Tren ini kemudian mampu imbang dengan kebiasaan orang berdoa sebelum makan. Budaya memotret makanan ini adalah budaya narsis. Narsis? Saya berasumsi bahwa mereka yang melakukan foto makanan dan share di media sosial mereka adalah mereka yang ingin orang lain tahu apa yang mereka sedang santap. Bahasa yang lebih rumit mungkin bisa disebut Social Recognition. Iya, pengakuan sosial ini lebih kepada bagaimana kita ingin dianggap eksis dengan membagikan informasi tentang kita dan apa yang berkaitan dengan kita. Misalnya saja check in di path, share foto makanan dan lain-lain. Tak apa, ini bukanlah suatu tren yang jelek. Memang sudah waktunya tren ini ada. 

Ngobrol tentang tren food photography ini, saya ingin membagikan beberapa hal mengenai food photography yang mungkin bisa menambah wawasan. Ternyata orang paling sering membagikan info tentang makanan apa yang sedang mereka makan sekarang (what I ate today), apa pun itu dan seberapa artistiknya. Ada website kesukaan saya juga, yang bercerita tentang apa yang dia makan, what katie ate. Dari riset yang dilakukan 360i, ternyata orang lebih sering membagikan informasi makan malam mereka daripada makan siang dan sarapan. Entah mungkin di waktu makan malam mereka lebih leluasa untuk mencari tempat makan daripada ketika mereka sedang di sekolah atau di kantor. Desserts menjadi jenis makanan yang paling sering mereka foto. Memang desserts biasanya penuh dengan kreasi yang lucu, sehingga presentasi makanannya terlihat menarik. Mungkin kamu bisa mendapatkan informasi yang lebih jelas dengan melihat infografik ini. 


Jadi kalian sudah foto makanan kalian hari ini? Selamat memotret makanan. Berceritalah tentang makanan dan bagikanlah informasi itu kepada yang lain juga. 

1 comment:

  1. Kece deh! tapi foto yang kayak gini harus bener - bener di liat angel pemotretannya ya bang ndik? Nggak asal foto kayak emak - emak sosialita gitu. Keep it up!

    ReplyDelete